UPAYA PENINGKATAN AKTIFITAS DAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA DENGAN MODEL PEMBELAJARAN TIPE TAI (TEAM ASSISTED INDIVIDUALIZATION) BAGI SISWA SMAN 4 KOTA JAMBI
DOI:
https://doi.org/10.51878/learning.v2i1.957Keywords:
aktifitas, hasil belajar, team assisted individualizationAbstract
This study aims to improve students' creativity and learning achievement in mathematics learning for class X MIPA 7 SMA Negeri 4 Jambi City in the 2018/2019 academic year. In general, this research seeks to increase creativity and student achievement by using a cooperative model of the TAI (Team Assisted Individualization) type. This type of research is Classroom Action Research (CAR). The subjects of this study were students of class X MIPA 7 SMA Negeri 4 Jambi City in the 2018/2019 academic year, totaling 32 people. The object of this research is the implementation of mathematics learning using a cooperative model of the TAI (Team Assisted Individualization) type. This Classroom Action Research was carried out in 3 cycles, each cycle consisting of 2 meetings. Data were obtained from observation sheets, field notes, student creativity questionnaires, student and teacher interviews, cycle tests, and documentation. The results showed that by using a cooperative model type TAI (Team Assisted Individualization). can increase creativity and student achievement. Student creativity seen from all creativity indicators has increased. This can be seen from the average student learning outcomes which increased from 27.5% in the first cycle to 54.54% in the second cycle, and from 54.54% in the second cycle to 81.81% in the third cycle. Students' learning achievement in mathematics has increased as seen from the average cycle test score in class X MIPA 7 SMA Negeri 4 Jambi City in the 2018/2019 academic year, from 62.74 to 79.84. Student learning achievement can be achieved from changes in actions taken by changing previous learning.
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kreativitas dan prestasi belajar siswa pada pembelajaran matematika kelas X MIPA 7 SMA Negeri 4 Kota Jambi tahun pelajaran 2018/2019. Secara umum penelitian ini mengupayakan peningkatan kreativitas dan prestasi belajar siswa dengan menggunakan model kooperatif tipe TAI (Team Assisted Individualization). Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Subjek penelitian ini adalah siswa kelas X MIPA 7 SMA Negeri 4 Kota Jambi tahun pelajaran 2018/2019 yang berjumlah 32 orang. Objek penelitian ini adalah pelaksanaan pembelajaran matematika dengan menggunakan model kooperatif tipe TAI (Team Assisted Individualization). Penelitian Tindakan Kelas ini terlaksana dalam 3 siklus yang masing-masing siklus terdiri dari 2 pertemuan. Data diperoleh dari lembar observasi, catatan lapangan, angket kreativitas siswa, hasil wawancara siswa dan guru, tes siklus, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dengan menggunakan model kooperatif tipe TAI (Team Assisted Individualization). dapat meningkatkan kreativitas dan prestasi belajar siswa. Kreativitas siswa yang dilihat dari semua indikator kreativitas mengalami peningkatan. Hal ini dapat dilihat dari rata-rata hasil belajar siswa yang meningkat dari 27,5% pada siklus I menjadi 54,54% pada siklus II, dan dari 54,54% pada siklus II menjadi 81,81% pada siklus III. Prestasi belajar matematika siswa mengalami peningkatan yang dilihat dari rata-rata skor tes siklus pada kelas X MIPA 7 SMA Negeri 4 Kota Jambi tahun pelajaran 2018/2019 yaitu dari 62.74 menjadi 79.84. Prestasi belajar siswa dapat tercapai dari adanya perubahan tindakan yang dilakukan dengan mengubah pembelajaran sebelumnya.
Downloads
References
Angkotasan, N. (2013). Model PBL dan cooperative learning tipe TAI ditinjau dari aspek kemampuan berpikir reflektif dan pemecahan masalah matematis. PYTHAGORAS: Jurnal Pendidikan Matematika, 8(1), 92-100.
Ayu, F., Suharna, H., & Ardiana, A. (2017). PENINGKATAN KEMAMPUAN PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS SISWA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TEAM ACCELERATED INSTRUCTION (TAI). Humano: Jurnal Penelitian, 8(1), 102-111.
Ayuwanti, I. (2017). Meningkatkan Aktivitas dan Hasil Belajar Matematika Menggunakan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Group Investigation di SMK Tuma'ninah Yasin Metro. SAP (Susunan Artikel Pendidikan), 1(2).
Cahyaningsih, U. (2018). Penerapan model pembelajaran kooperatif tipe TAI (team assisted individualization) untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran matematika. Jurnal Cakrawala Pendas, 4(1), 266427.
Ekawati, S. (2016). Pengaruh kedisiplinan dan aktivitas belajar terhadap hasil belajar matematika siswa. Pedagogy: Jurnal Pendidikan Matematika, 1(2).
Fitriana, S., Ihsan, H., & Annas, S. (2015). Pengaruh efikasi diri, aktivitas, kemandirian belajar dan kemampuan berpikir logis terhadap hasil belajar matematika pada siswa kelas VIII SMP. Journal of Educational Science and Technology (EST), 1(2), 86-101.
HANDAYANI, R. (2015). Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe TAI (Team Accelerated Instruction) Untuk Peningkatan Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas VIII E SMP Negeri 1 Kec. Siman Ponorogo Tahun Pelajaran 2011/2012 (Doctoral dissertation, Universitas Muhammadiyah Ponorogo).
Komariah, I., & Sundayana, R. (2017). Meningkatkan aktivitas belajar matematika siswa dengan menggunakan media domat. Mosharafa: Jurnal Pendidikan Matematika, 6(3), 323-332.
Kusuma, A. P., Safa’udin, M., & Rahayu, R. (2018). Eksperimentasi Model Pembelajaran TPS dan TAI terhadap Hasil Belajar Matematika pada Materi Lingkaran. Jurnal Tecnoscienza, 3(1), 29-40.
Martiana, D. (2015). Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis Matematis Siswa dengan Menggunakan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Assisted Individualization (TAI).
Noor, N., & Munandar, I. (2019). Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif (Tipe TAI dan TPS) dan Aktivitas Belajar terhadap Hasil Belajar Matematika: Eksperimen Pada Kelas X SMK Kosgoro Karawang. Jurnal Ilmu Pendidikan (JIP) STKIP Kusuma Negara Jakarta, 11(1), 65-75.
Priyatno, D. (2012). Penerapan Pendekatan Pembelajaran Kontekstual Komponen Questioning Dan Learning Community Untuk Meningkatkan Pemahaman Konsep Matematika (Ptk Pembelajaran Matematika Bagi Siswa Kelas X AK 1 Semester Genap SMK Negeri 1 Banyudono Tahun Ajaran 2011/2012) (Doctoral dissertation, Universitas Muhammadiyah Surakarta).
Sari, N. L. P., & Setyaningsih, N. (2017). Peningkatan Penalaran Matematika Melalui Strategi Numbered Heads Together Berbasis Discovery Learning (PTK pada Siswa Kelas X Akuntansi 1 Semester Genap SMK N 1 Banyudono Tahun 2016/2017).
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2022 LEARNING : Jurnal Inovasi Penelitian Pendidikan dan Pembelajaran
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.