PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN TIPE STUDENT TEAM ACHIEVEMENT DIVISIONS DALAM MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR FISIKA UNTUK SISWA SMAN 4 TEBO
DOI:
https://doi.org/10.51878/strategi.v1i2.608Keywords:
metode pembelajaran tipe STAD, prestasi belajar, fisikaAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penggunaan model pembelajaran tipe Student Team Achievement Divisions (STAD) dalam meningkatkan prestasi belajar fisika untuk siswa SMA Negeri 4 Kabupaten Tebo Provinsi Jambi. Penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) menggunakan model pembelajaran Kooperatif tipe STAD yang melalui 2 siklus, dimana tiap siklus meliputi kegiatan perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan refleksi menurut metode Kemmis dan Taggart. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan September 2019 dan Siklus II pada bulan November 2019. Subjek penelitian adalah siswa kelas XII MIPA 1 SMA Negeri 4 Tebo tahun pelajaran 2019/2020 yang berjumlah 34 siswa. Teknik pengumpulan data meliputi: Tes diagnostik, wawancara, pengamatan, dan catatan lapangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe STAD menunjukkan peningkatan prestasi belajar siswa dengan rata-rata hasil belajar sebelum perbaikan sebesar 47,65, setelah siklus I sebesar 68,53 dan mengalami peningkatan setelah siklus II sebesar 82,06. Begitu juga hasil pada tindakan siklus I untuk tingkat ketuntasan belajar siswa baru mencapai 23,53% dimana hanya 8 orang siswa dari 34 orang siswa yang mencapai nilai di atas 75. Setelah dilakukan tindakan siklus II, tingkat ketuntasan belajar siswa menunjukan peningkatan menjadi 94,11% dan masih terdapat 2 orang siswa (5,89 %) yang tidak mencapai nilai di atas 75.
Downloads
References
Amin, M. (2017). Sadar berprofesi guru sains, sadar literasi: Tantangan guru di abad 21. Research Report.
Andriani, R., & Rasto, R. (2019). Motivasi belajar sebagai determinan hasil belajar siswa. Jurnal Pendidikan Manajemen Perkantoran (JPManper), 4(1), 80-86.
Asyhari, A. T., Sunarno, W. T., & Sarwanto, S. (2014). Pengembangan perangkat pembelajaran fisika SMA berbasis inkuiri terbimbing terintegrasi pendidikan karakter. INKUIRI: Jurnal Pendidikan IPA, 3(01).
Fahmi, Z. (2013). Indikator pembelajaran aktif dalam konteks Pengimplementasian pendekatan pembelajaran aktif, kreatif, Efektif, dan menyenangkan (PAKEM). Al-Ta lim Journal, 20(1), 278-284.
Fathurrohman, M. (2015). Model-Model Pembelajaran. Jogjakarta: Ar-Ruzz Media.
Herlanti, Y. (2014). Tanya Jawab Seputar Penelitian Pendidikan Sains: Jawaban atas pertanyaan-pertanyaan mahasiswa tingkat akhir yang sering muncul dalam penelitian pendidikan sains. Yanti Herlanti.
Nurkancana. (1986). Evaluasi Pendidikan. Surabaya: Usaha Nasional.
Lubis, A. (2012). Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe STAD Terhadap Hasil Belajar Fisika Siswa Pada Materi Pokok Gerak Lurus di Kelas X SMA Swasta UISU Medan. Jurnal Pendidikan Fisika, 1(1), 27-32.
Peranti, P., Purwanto, A., & Risdianto, E. (2019). Pengembangan Media Pembelajaran Permainan Mofin (Monopoli Fisika Sains) Pada Siswa Sma Kelas X. Jurnal Kumparan Fisika, 2(1 April), 41-48.
Puspitasari, A. D. (2019). Penerapan Media Pembelajaran Fisika Menggunakan Modul Cetak dan Modul Elektronik pada Siswa SMA. Jurnal Pendidikan Fisika, 7(1), 17-25.
Putri, R. F., & Jumadi, J. (2017). Kemampuan guru fisika dalam menerapkan model-model pembelajaran pada Kurikulum 2013 serta kendala-kendala yang dihadapi. Jurnal Inovasi Pendidikan IPA, 3(2), 201-211.
Sudarsana, I. K. (2018). Pengaruh model pembelajaran kooperatif terhadap peningkatan mutu hasil belajar siswa. Jurnal Penjaminan Mutu, 4(1), 20-31.
Sulasmi, E. (2019). Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Prestasi Belajar Siswa Ditinjau Dari Aspek Manajemen Belajar Siswa (Studi Pada Siswa SMP Gajah Mada Medan). Jurnal Manajemen Pendidikan Dasar, Menengah dan Tinggi [JMP-DMT], 1(1).
Wardani, dkk. (2005). Penelitian Tindakan kelas: Jakarta: Pusat Penerbit Universitas Terbuka.
Wijaya, H., & Arismunandar, A. (2018). Pengembangan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe STAD Berbasis Media Sosial. Jurnal Jaffray, 16(2), 175-196.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2021 MARIANI MARIANI
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.