SUPERVISI INDIVIDUAL DALAM PENINGKATAN KINERJA GURU KELAS DALAM MENYUSUN RPP DI MTsN 2 BUTON TENGAH SULAWESI TENGGARA
DOI:
https://doi.org/10.51878/manajerial.v1i1.271Keywords:
supervisi individual, kinerja guruAbstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan kinerja guru kelas di MTsN 2 Buton Tengah Sulawesi Tenggara. Penelitian ini dilakukan karena peneliti merasa kinerja guru masih cenderung tidak stabil. Hal ini dikarenakan beberapa faktor antara lain adalah rendahnya motivasi guru, dan kompetensi guru yang belum sepenuhnya dikuasai oleh semua guru. Permasalahan tersebut diharapkan dapat diatasi melalui pendampingan terhadap guru melalui supervisi individual dengan pendekatan kolaboratif dalam proses pelaksanaan pembelajaran. Prosedur penelitian ini adalah dengan penelitian tindakan (action research) yang dilaksanakan dengan dua siklus. Tiap siklus terdiri dari empat tahap yaitu Pererncanaan; Pelaksanaan; Observasi; dan Refleksi. Berdasarkan hasil penelitian tindakan sekolah dapat disimpulkan: 1) peningkatan presentase kinerja guru kelas MtsN 2 Buton Tengah dari refleksi awal 52,5%, setelah dilakukan tindakan siklus I naik menjadi 67,7%, dan pada tindakan siklus II menjadi 77,8%; 2) Supervisi individual dengan pendekatan kolaboratif memberikan pengaruh terhadap peningkatan kinerja guru kelas di MTsN 2 Buton Tengah.
Downloads
References
Agus. (2013). Peningkatan Kinerja Guru Kelas I Dalam Menyusun RPP Tematik Melalui Supervisi Individual Dengan Pendekatan Kolaboratif. Brebes (tidak dipublikasikan)
Arikunto Suharsimi. (1993). Prosedur Penelitian. Jakarta. Rineka Cipta
Departemen Pendidikan dan Kebudayaan. (1996). Pedoman Penyusunan Karya Tulis Ilmiah di Bidang Pendidikan dan Angka Kredit Pengembangan Profesi Guru. Jakarta.
Muntoso, Edi. (2013). Peningkatan Kinerja Guru Dalam Penyusunan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Mel- alui Supervisi Edukatif Kolaboratif Berkelanjutan.Brebes. (tidak dipublikasikan)
Najib, Muhamad.(2010).Administrasi dan Supervisi Pendidikan.Bandung Remaja Karya. Suharsimi Arikunto, (2006), Penelitian Tindakan Kelas,Jakarta,bumi Aksara.
Suhertian, Piet. (2000). Konsep Dasar dan Teknik Supervisi Pendidikan dalam Rangka Pengembangan Sumber Daya Manusia.Jakarta; Rineka Cipta.
Sulhan Najib. (2010). Pengembangan Karakter pqda Anak Manajemen Pembelajaran Guru Menuju Sekolah Efektif. Surabaya: Surabaya Intelektual Club.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2021 MANAJERIAL : Jurnal Inovasi Manajemen dan Supervisi Pendidikan
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.