MEMOTIVASI GURU UNTUK MENGEMBANGKAN PROFESI MELALUI DIKLAT PENULISAN BAHAN AJAR
DOI:
https://doi.org/10.51878/educational.v1i2.178Keywords:
Motivasi Guru, Pengembangan Profesi, , Diklat Penulisan Bahan AjarAbstract
Penelitian ini berawal dari permasalahan tentang rendahnya minat guru untuk melakukan kegiatan pengembangan keprofesian berkelanjutan (PKB) dan kurangnya pengetahuan guru tentang PKB. Akibatnya terjadi peledakan jumlah guru yang menduduki golongan IV/a. Penelitian ini dilakukan untuk meningkatkan motivasi guru dalam melaksanakan kegiatan PKB melalui diktat penulisan bahan ajar sehingga guru semakin profesional. Setelah mengikuti diklat penulisan bahan ajar diharapkan guru dapat menyiapkan diktat pelajaran yang dibutuhkan secara mandiri. Dengan penggunaan bahan ajar tersebut proses belajar mengajar menjadi lancar, prestasi belajar siswa meningkat. Dari penelitian ini diharapkan pengawas dapat mengoptimalisasi kompetensi guru dalam bidang profesional maupun dalam bidang paedagogik melalui Diklat Penulisan Bahan Ajar bagi Guru Matematika SMA/SMK Kabupaten Kulon Progo. Metode penelitian menggunakan Penelitian Tindakan Sekolah (PTS). Penentuan subyek penelitian ini dilakukan secara purposif random sampling, sebanyak 75% dari keseluruhan guru matematika SMA/SMK di Kulon Progo yaitu 30 guru dari 40 guru matematika yang aktif dalam kegiatan MGMP. Dari hasil penelitian terhadap responden yang terdiri dari 30 peserta tersebut disimpulkan bahwa peserta diklat: merasa senang dengan Diklat Penulisan Bahan Ajar; termotivasi untuk melakukan kegiatan PKB; aktif untuk menulis Bahan Ajar.
Downloads
References
Pengembangan Profesionalisme Guru di Abad Pengetahuan. Doi http://pendidikan.net/ diakses 20 April 2021.
Bambang Joko, 2005. Pengaruh Kepemimpinan Kepala Sekolah, Motivasi Berprestasi dan Kompensasi terhadap Kedisiplinan Guru SD. Tesis UNY: Yogyakarta.
Dede Salim dkk, 2020. Meningkatkan Kompetensi Profesional Guru melalui Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Teknologi Informasi. Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol.1No.2, April 2020, pp. 76-81. From doi https://doi.org/10.31949/jb.v1i2.234 e-ISSN:2721-9135p-ISSN:2716-442X
Fitria, dkk, 2018. Upaya Meningkatkan Profesionalisme Guru melalui Pelatihan PTK di SMK M 1 Bantul. Jurnal Elinvo, Vol. 3, no. 2.
Imam Musbikin, 2013, Menjadi Kepala Sekolah Yang Hebat, Riau: Zanafa Publishing.
Martinus Yamin, 2006. Sertifikasi Profesi Keguruan di Indobesia. Jakarta: Gaung Persada Press.
Masduki dan Muhammad Noor Kholid, 2016. Ngembangan Kemampuan Penelitian Dan Penulisan Karya Ilmiah Bagi Guru Matematika SMA/SMK Muhammadiyah di Klaten dan Sukoharjo. Warta LPM, Vol. 20, No. 2, September 2017: 115-122 ISSN: 1410-9344, e ISSN: 2549-563.
Ondi, S., & Aris, S. (2010). Etika Profesi Keguruan. Bandung: Rafika Aditama.
Peratuan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 Tentang Standar Nasional Pendidikan
Rika Ariyani, 2017. Kepemimpinan Kepala Sekolah Dalam Pengembangan Profesionalisme Guru. Jurnal Al Afkar Vol. 5 no. 1. From doi http://ejournal.fiaiunisi.ac.id/index.php/al-afkar/article/view/135
Rohiat, 2008, Manajemen Sekolah, Bandung: Refika Aditama.
Undang-Undang no 14 Tahun 2005. tentang Guru dan Dosen sebagai Tenaga Profesi.
Yayah Kusbudiah, 2019. Diklat Penyusunan Bahan Ajar Berbasis TIK bagi Guru RA. Tatar Pasundan Jurnal Diklat Keagamaan ISSN 2085-4005 Volume XIII Nomor 1 Tahun 2019: 93-99. From doi https://bdkbandung.kemenag.go.id/tatarpasundan/jurnal/index.php/tp/article/view/16
Zainal, A., & Elham, R. (2007). Pengembangan Profesi. Bandung: Remaja Rosdakarya.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2021 EDUCATIONAL : Jurnal Inovasi Pendidikan & Pengajaran
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.